Wednesday, March 7, 2012

Festival Dolanan Penekan Dimeriahkan Foto "Menek Narsis"



Foto Menek Narsis
Menek dalam bahasa jawa artinya manjat, dolanan artinya bermain, sehingga dolanan penekan artinya bermain panjat. Begitulah kira-kira even yang diciptakan oleh temen-temen pengurus panjat tebing sleman untuk mencoba lebih intensif mengenalkan dunia panjat tebing ke masyarakat dengan bahasa yang sederhana dan tidak terkesan menakutkan.

Sesungguhnya dolanan penekan artinya hampir setara dengan fun climbing yang biasa diadakan oleh mapala atau fpti lain, namun fpti sleman merasa istilah itu kurang familiar di mata masyarakat awam yang merupakan sasaran sosialisasi kita di tahun 2012. Sehingga panjat tebing tidak hanya menjadi konsumsi mapala dan sispala serta pramuka saja, namun ada perubahan yang signifikan yaitu transformasi olahraga panjat tebing dari kampus ke kampung.

Hari minggu 11 Maret khusus untuk anak-anak usia 7 s.d 14 tahun. Peserta dipandu oleh tim teknis dari fpti untuk memanjat secara bebas di BCC kemudian dilakukan pengambilan foto menek narsis oleh panitia. Foto akan dicetak langsung di tempat acara dan dibawa pulang oleh masing –masing peserta beserta doorprize untuk 100 anak yang mengikuti festival dolanan penekan ini.

Efek Wom (Word Of Mouth) diharapkan terjadi yaitu anak-anak peserta festival dolanan penekan membawa foto narsisnya ke sekolah dan menceritakan pengalamannya kepada teman – temannya. Dengan demikian target sosialisasi olahraga panjat tebing kepada kalangan masyarakat di kabupaten Sleman dapat tercapai

Bagi orang tua yang  berminat untuk mengikut sertakan anak-anaknya untuk mencoba dolanan penekan dan berinteraksi sesama anak di kabupaten sleman dipersilahkan datang langsung ke Bayu Climbing Center di Jalan Bali No 31, Ngropoh, Widoro Baru, Depok, Sleman pada hari minggu 11 maret 2012 pukul 09.00 Wib.

Visit Yogyakarta / Jogja